Tombol All Program di Windows 8

Instalasi Windows Pakai USB Flash Disk

Penggunaaan USB Flash disk sebagai media instalasi sangat menjamur beberapa tahun belakangan ini, selain lebih aman dari kerusakan ( dibandingkan dengan CD / DVD ), USB Flash disk juga bisa dipakai untuk menyimpan data yang lain juga dapat diisi dan dihapus berulang kali. Pada artikel kali ini, kita akan bahas Instalasi Windows Pakai USB Flash Disk. Cara di bawah ini telah saia coba untuk instalasi Windows 7, Windows 8, Windows Server 2008 R2, dan Windows Server 2012.

Yang perlu kita siapkan untuk Instalasi Windows Pakai USB Flash disk adalah :

  1. CD / DVD / ISO Windows yang ingin kita install, kalau belum punya berikut link download evaluation / trial yang dapat dicoba :
    Windows 7 SP 1 | Windows 8 | Windows Server 2008 R2 | Windows Server 2012
  2. Windows 7 USB / DVD Tools yang dapat di download di : Windows 7 USB / DVD Download Tool
  3. Sebuah Flash Disk min 4 GB, dikarenakan media instalasi rata2 > 3GB.
  4. Yang pastinya sebuah komputer yang akan diinstall 😀 atau untuk sekedar test booting aja deh 🙂
    • di artikel ini yang saia tampilkan adalah dengan memakai VMware, tapi dengan satu cara tertentu 😀 ( mungkin akan saia tulis di artikel berikutnya 😛 )
  5. Jangan lupakan cemilan sehat seperti nasi goreng atau nasi soto favorit saia 😛

Okay, kita mulai Instalasi Windows Pakai USB Flash Disk nya dengan langkah-langkah berikut :

  • Install Windows 7 USB / DVD Download Tool dengan membuka file yang sudah kita download tadi.
    Instalasi Windows Pakai USB Flash Disk
    Instalasi Windows Pakai USB Flash Disk
  • Buka Windows 7 USB / DVD Download Tool, Klik Browser dan pilih ISO yang akan diinstal, lalu klik Next.
    Instalasi Windows Pakai USB Flash Disk
    Instalasi Windows Pakai USB Flash Disk
  • Pilih Tipe Media nya, Klik USB Device.
    Instalasi Windows Pakai USB Flash Disk
  • Pilih Drive USB yang mana yang akan kita jadikan Media Instalasi dan klik Begin copying untuk memulai pembuatan media instalasi.USB Flash disk akan terformat, klik Erase USB Device.
    Instalasi Windows Pakai USB Flash Disk
    Instalasi Windows Pakai USB Flash Disk
    Instalasi Windows Pakai USB Flash Disk
  • Setelah selesai, Boot USB Flash disk di komputer yang akan diinstall
    Instalasi Windows Pakai USB Flash Disk
    Instalasi Windows Pakai USB Flash Disk
  • Selesai

Gampang, gratis,dan tidak repot.

Semoga bermanfaat.

Salman Kalista

FB | Twit

About The Author

Leave a Reply