Download banyak file dengan wget

Download Banyak File Dengan Wget

Pada artikel kali ini, saia akan coba kasih tips and trik make wget nih. wget merupakan sebuah aplikasi linux untuk mengunduh atau mendownload data webserver melalui media jaringan lokal maupun internet. Bang myman, sama gak sama Internet Download Manager di windows ?? Waduh, jangan-jangan samakan aku dengan dirinya +_+”. wget ini bukan seperti download manager kebanyakan.

wget merupakan sebuah program komputer sederhana yang mengambil materi dari web server, dan merupakan bagian dari Proyek GNU. Namanya diturunkan dari World Wide Web dan get, konotatif dari fungsi primernya. Program ini mendukung pengunduhan melalui protokol HTTP, HTTPS, dan FTP, protokol berbasis TCP/IP yang paling luas digunakan untuk penjelajahan web. ( id.wikipedia )

Khususnya pada artikel yang satu ini, saia akan memberi tips bagaimana caranya mendownload banyak file dengan wget secara bergantian alias mengantri atau istilahnya queueing. langsung aja :

Bahan – bahan yang perlu disiapkan antara lain :

  • Sebuah komputer komplit dengan sistem operasi linux apa aja ( ya ialah.. gak mungkin pake indra ke enam downloadnya +_+” )
  • Link download ( wajib direct link )

Step by step nya :

  1. Buat sebuah file text, contoh : aqganteng.txt +_+”, lalu isi dengan link-link file yang mau di download dipisahkan dengan enter (1 baris untuk 1 link), lihat gambar.
    Download banyak file dengan wget
  2. Lalu langsung ketikkan perintah sebagai berikut :
    wget -i aqganteng.txt

    Download banyak file dengan wget

  3. Selesai..
Nah semua link file yang ada di file text, akan terdownload secara bergantian menurut barisnya.

Semoga bermanfaat,

About The Author

Leave a Reply